home

HOME

pages

HALAMAN

Kemenag Lampung Selatan Lakukan Visitasi Izin Operasional di TPA Nasyiah dan Al-Hidayah Batuliman Indah

14-01-2026 | Berita | 89x dibaca
Kemenag Lampung Selatan Lakukan Visitasi Izin Operasional di TPA Nasyiah dan Al-Hidayah Batuliman Indah
"Kemenag Lampung Selatan Lakukan Visitasi Izin Operasional di TPA Nasyiah dan Al-Hidayah Batuliman Indah"

Batuliman Indah, 12 Januari 2026 Tim dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Selatan melakukan visitasi lapangan dalam rangka proses verifikasi dan penilaian Izin Operasional pada TPA Nasyiah terletak di Dusun Gaya Indah dan TPA Al-Hidayah terletak di Dusun Batuliman Lama yang berada di bawah naungan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Batuliman Indah, Kecamatan Candipuro.


Kegiatan visitasi dipimpin langsung oleh Septi Suharwita,  S.Ag.,M.Pd. selaku Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (PAIS), didampingi oleh staf PAIS Vidi Oktadeli, SP,M.Pd . K ehadiran tim disambut oleh pengurus PRM Batuliman Indah, pimpinan Nasyiah serta seluruh jajaran Dewan Guru TPA di Muhammadiyah Batuliman Indah.


Dalam penjelasannya, Septi SuharwitaS.Ag.,M.Pd, menyampaikan bahwa kunjungan lapangan merupakan tahapan penting untuk memastikan lembaga pendidikan Al-Qur'an memiliki standar kelayakan sesuai pedoman Kementerian Agama. “Kami melakukan verifikasi faktual terkait sarana, administrasi, kurikulum, serta keberlangsungan kegiatan pembelajaran. Tujuannya agar lembaga memiliki legalitas dan mutu penyelenggaraan yang terjamin,” ujarnya.


Sementara itu, Vidi Oktadeli, SP,M.Pd. Ditambahkannya bahwa penguatan lembaga pendidikan masyarakat seperti TPA sangat diperlukan agar pembinaan generasi Qur'ani dapat berjalan lebih optimal. “Lembaga yang terdata resmi akan lebih mudah mendapatkan pelatihan, peningkatan kompetensi tenaga pendidik, dan dukungan program dari Kemenag,” jelasnya.


Pimpinan PRM Batuliman Indah menyampaikan apresiasi atas kunjungan Kemenag Lampung Selatan. Berharap proses visitasi berjalan lancar dan menghasilkan rekomendasi positif sehingga izin operasional TPA Nasyiah dan TPA Al-Hidayah dapat segera terbit.


TPA Nasyiah dan TPA Al-Hidayah selama ini berperan aktif dalam pendidikan dasar Al-Qur'an bagi anak-anak di lingkungan Desa Batuliman Indah Candipuro Lampung Selatan. Keberadaan keduanya menjadi bagian penting dalam melanjutkan gerakan dakwah dan pendidikan Muhammadiyah di tingkat ranting.


Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan kedua lembaga terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan agama dan mampu memberikan kontribusi lebih besar bagi masyarakat.

Tim Media PCM Candipuro

Admin

Admin

Jasa Pembuatan News CMS